Jumat, 07 Oktober 2011

Siswi SD di Papua Ciptakan Detektor Tsunami


Tiga orang siswi sekolah dasar dari Papua berhasil membuat alat detektor tsunami dan memamerkannya di acara INAICTA 2011.

Demira Yikwa, Yohana Oprawiri dan Albertina Beanal, adalah tiga siswi SD Timika Papua yang menciptakan alat pendeteksi bencana tsunami bernama Pendeteksi Tsunami.

"Alat ini kami buat bertiga pada bulan September, yang untuk perakitannya dibantu oleh kakak-kakak kami," ujar Demira Yikwa di salah satu booth peserta INAICTA 2011, Jakarta, Rabu (5/10/2011).

Siswi SD yang masih berusia 11 tahun tersebut menjelaskan bahwa di alat pendeteksi tsunami mereka meletakkan beberapa switch di kandang burung. Karena burung biasanya panik jika merasa akan ada bencana, maka hewan tersebut akan panik di kandang dan menabrak switch, lalu sinyal mikrokontroler dari swtich tersebut akan mengkatifkan lonceng pertanda bahaya.

"Alat ini juga menggunakan energi matahari dsebagai sumber tenaga di baterainya," jelas Demira.

Disebutkan alasan mengapa ketiga siswi kreatif ini membuat alat peringatan tsunami. "Kami membuat ini karena di Papua tempat asal kami cukup sering terjadi bencana. Selain itu, karena dua dari kami tinggalnya di wilayah pantai," ungkap Demira.

Saat ini ketiga bocah pembuat pendeteksi suami sedang mencari investor. "Nantinya jika sudah diproduksi akan dijual dengan dengan harga Rp1 juta.

Demira menjelaskan bahwa mereka sebelum membuat alat ini terlebih dahulu mendapat pelatihan dari Surya Institute tempat mereka belajar. "Meski alat ini belum dipraktikan secara langsung di lapangan, namun kami yakin bisa berfungsi dengan baik," ujarnya.

Siswi SD Timika ini berharap semoga di INAICTA 2011 mereka bisa menjadi juara satu untuk kategori Robotic. "Mudah-mudahan kami bisa juara nomor satu," pungkas Demira.

sumber

Related Posts:

  • 4 Tanda Cinta si Dia Palsu Jika saat ini Anda sedang menjalani hubungan asmara, pastikan pasangan benar-benar tulus mencintai. Bukan berpura-pura atau hanya ingin mengambil keuntungan dari hubungan yang sedang dijalani. Memang tidak mudah mengetahui… Read More
  • Posisi Tidur Paling Lucu dan KocakPernahkah anda merasa sangat mengantuk ketika sedang berada di perjalanan, di taman, atau bahkan di kantor? Pasti sering dan secara tidak sengaja sedikit tertidur, atau malah sampai pulas, hehe… . Mari kita berkaca, posisi ti… Read More
  • Ternyata Es Teh Berbahaya Bagi Ginjal Gan Siapa tak suka minum es teh? Rasanya yang manis menyegarkan, berpadu dengan harga murah membuat es teh menjadi minuman favorit di segala suasana.Popularitas es teh terbukti dengan kehadirannya di hampir semua tempat makan, … Read More
  • 68 Logo Paling Unik dari Google DoodleGoogle akhir-akhir ini sering tampil dengan logonya yang menarik dan unik di situs pencariannya, atau biasa disebut Google Doodle. Dimaksudkan untuk memperingati atau mengenang even - even tertentu, atau mungkin untuk menging… Read More
  • Lukisan Wajah Dari Ribuan Botol PlastikSeniman yang berbasis di Chicago, Mary Ellen Croteau telah membuat sebuah bentuk Lukisan Wajah Dari Ribuan Botol Plastik. Croteau menganggap dirinya seorang seniman politik dan dia menggunakan karyanya untuk membuat pernyataa… Read More

0 komentar:

Posting Komentar