Selasa, 11 Oktober 2011

Tak Ada WC, Plastik Pun Digunakan untuk "Buang Hajat"

Ilustrasi: Ist
Ilustrasi
AMSTERDAM - Jika Anda naik kereta api di Belanda dan tidak ada kamar kecil untuk 'buang hajat', jangan khawatir, kini semua tersalurkan dengan kantung plastik.

Ya, perusahaan kereta api Belanda memiliki ide inovatif dengan menyediakan kantung plastik bagi penumpang yang ingin buang hajat karena tidak tersedianya wc umum di kereta.

Kantung plastik yang diperkenalkan pada Jumat kemarin tersebut hanya untuk keadaan darurat, ketika kereta berhenti dan penumpang tidak bisa dievakuasi.

Seperti dilansir Associated Press, Senin (10/10/2011), kantung plastik itu sendiri hanya terdapat di ruang konduktor.

Kantung tersebut berbentuk plastik gelas di atasnya terbuat dari bahan yang dapat menyerap dan dapat merubah urin menjadi seperti gel.
Setelah digunakan, kantung tersebut dapat ditutup kembali dan dapat dibuang di tempat sampah.(rhs)

0 komentar:

Posting Komentar