Jumat, 19 November 2010

Going The Distance (Movie 2010)


Going The DistanceMetrotainment.net – Garrett (diperankan oleh Justin Long) pada malam itu dipatahkan hatinya oleh sang kekasih.
Malam galau itu ia habis kan di bar bersama 2 teman lelakinya yang lain di sebuah  bar langganan mereka. Mereka saling bertukar pikiran ala lelaki.
Di sana lah Garrett bertemu dengan Erin (Drew Barrymore) seorang wanita 31 tahun dengan penampilan dan karakter yang sangat asik.
Garrett mengundangnya untuk minum bersama di meja nya bersama 2 teman nya tadi.
Going The Distance 2010
Kedua temannya cukup kagum terhadap Garrett pasalnya di malam yang sama ia diputusi oleh kekasihnya, ia sudah bisa mendapatkan wanita baru yang tidak kalah cantik.
Garrett merasa sangat cocok dengan erin sehingga setelah malam itu mereka menjadi dekat.
Erin adalah seorang yang kuliahnya belum selesai namun ia diterima bekerja magang di perusahaan surat kabar sebagai penulis sedangkan Garrett bekerja di sebuah label musik.
Sampai suatu masalah timbul karena masa magang erin tinggal beberapa minggu lagi dan setelah itu ia harus kembali pulang ke kota asalnya San Francisco dan meninggalkan New York.
Sisa-sisa waktu sebelum kepulangan erin diisi dengan kebersamaan mereka tanpa status. Mereka hanya ingin membuat hubungan ini kasual dan tidak terikat.
Mereka begitu menikmati saling menghabiskan waktu bersama sampai ahirnya tiba hari di mana Erin harus pulang dan Garrett mengantarkannya ke Airport.
Tidak disangka, kesedihan meliputi keduanya. Akhirnya mereka memutuskan untuk menjalin hubungan jarak jauh (LDR).
Going The Distance - Drew Barrymore
Going The Distance - Drew Barrymore
Hari hari mereka yang terpisah dan berbeda waktu itu dihabisi dengan sms dan telefon. Mereka tetap menjaga hubungan mereka dengan teknologi.
Beberapa bulan kemudian Garrett mengunjungi Erin untuk beberapa minggu dan emosi mereka begitu menyatu sehingga mereka berdua menyatakan mereka kini berada di dalam hubungan yang lebih serius dan terikat yaitu pacaran.
Awal tahun, Erin menelfon mantan bossnya di new York untuk meminta pekerjaan namun hasilnya nihil. Profesornya merekomendasikan ia di salah satu media di San Francisco. Lalu ia mengikuti interview. Di lain pihak, Garret sedang tersiksa karena ia merindukan Erin.
Going The Distance - Drew Barrymore And Justin Long
Going The Distance - Drew Barrymore And Justin Long
Beberapa minggu kemudian, Erin mendapat kabar kalau ia diterima di perusahaan tersebut. Ia terbang ke New York dan memeberitahu Garret dan keduanya berada dalam pertengkaran besar karena Garrett merasa Erin tidak jujur dan tidak cerita tentang interview tersebut.
Seminggu berselang, Garrett menawarkan erin untuk tinggal bersama nya di new York dan ia akan membeli apartment untuk mereka. Erin setuju dan rela meninggalkan pekerjaannya yang baru saja didapat.
Going The Distance - Drew Barrymore, Charlie Day, Justin Long And Jason Sudeikis
Going The Distance - Drew Barrymore, Charlie Day, Justin Long And Jason Sudeikis
Saat detik-detik terahir, Garrett sadar ia tidak boleh memaksakan kehendak dan ia berkata pada Erin bahwa ia harus mengejar karier nya dan hubungan LDR itu tidak dapat berjalan. Mereka pun berpisah.
6 bulan kemudian mereka berdua sama sama sukses dalam karier. Dan keduanya bertemu lagi dan ternyata percikan cinta itu masih ada.  MarshaWindira
Going The Distance
Directed by
Nanette Burstein
Starring
Drew Barrymore
Justin Long
Charlie Day
Jason Sudeikis
Ron Livingston
Christina Applegate
Release Date:
3 September 2010 (USA)
Running time
109 minutes
Country
United States

0 komentar:

Posting Komentar